Rutan Pekalongan Ikut Sukseskan Rekor MURI Kemenkumhan

Pekalongan, Info Publik – Rumah Tahanan Negara  (Rutan) Pekalongan ikut menyelenggarakan Lomba menyanyi lagu Hari Merdeka dan Lomba tradisional Trompah guna ikut mensukseskan pencapain rekor  MURI yang digagas Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Senin (15/8).

 

Rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), yakni melalui olahraga tradisional trompah, dan menyanyikan lagu Hari Merdeka yang dinyanyikan oleh petugas, dan warga binaan di kantor pusat Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika, dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA). Rekor tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-71.

 

Dipimpin oleh Kepala Rutan, Tatang Suherman acara dimulai pukul 07.00 WIB. Tampak hadir pada acara tersebut sejumlah perwakilan dari masyarakat, Diskominfo Kota Pekalongan, mahasiswa dan lain-lainya.

 

Dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia merdeka dan pelepasan balon merah putih, acara dilanjutkan dengan lomba tradisional trompah panjang yang dipakai oleh beberapa orang. Meski jatuh bangun, namun acara tetap berlangsung dengan meriah.

 

Menurut Tatang Suherman, acara ini adalah sebagai bentuk partisipasi jajaranya dalam rangka untuk mencapai Rekor MURI yang dilakukan jajaran Kemenkumham. “Seluruh warga binaan dan petugas Rutan mengikui acara ini,” katanya.

 

Dia berharap, melalui pemecahan rekor ini, dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dan nawacita, khususnya di lingkungan Rutan Pekalongan. “Kegiatan ini diharapkan dapat membangun motivasi para petugas serta warga binaan dirutan,” katanya, (MC/Diskominfo/AN Takari).