Peserta Mengunduh Aplikasi SiBRO secara Massal

Sepeda Sehat HUT Lantas ke-61

 

KOTA – Sekitar dua ribu peserta mengikuti ‘Sepeda Sehat Sibro’ dalam rangka HUT Satuan Lalu Lintas ke-61 tahun 2016, dan download massal pelayanan prima ‘SiBRO’ yang digelar Satlantas Polres Pekalongan Kota, Minggu (18/9) pagi.

 

Sepeda sehat ini mengambil titik start, dan finish di depan Eks Pendopo Bupati Pekalongan, di Jalan Nusantara, kawasan Alun-Alun Kota Pekalongan. Usai bersepeda, peserta juga dihibur dengan orkes musik dangdut, sembari menunggu pengundian hadiah.

 

Berbagai hadiah menarik diperebutkan dalam sepeda sehat ini. Antara lain, hadiah utama satu unit sepeda motor Honda Revo, beberapa unit sepeda gunung, TV LED, kompor gas, kipas angin, setrika, dan hadiah menarik lainnya.

 

Hadir dalam kegiatan ini, Kapolres Pekalongan Kota AKBP Enriko Sugiharto Silalahi, Wakapolres, Pj Sekda Kota Pekalongan Slamet Prihantono yang mewakili Walikota, Kepala Dishubparbud, Kasatlantas AKP M Alan Haikel, para Kabag, Kasat, Kapolsek, pimpinan dan karyawan Bank BRI Cabang Pekalongan, distributor XL Axiata Pekalongan, para pelajar, komunitas penggemar sepeda, serta masyarakat umum.

 

Selain untuk memeriahkan HUT Lalu Lintas ke-61, sepeda sehat ini juga dimanfaatkan untuk menyosialisasikan terobosan kreatif Satlantas Polres Pekalongan Kota yang dinamakan ‘SiBRO’ (Sistem BPKB Registrasi Online). Serta, sosialisasi e-KTA bagi anggota Polri yang disampaikan Bank BRI.

 

Di sela kegiatan, seluruh peserta yang menggunakan ponsel android diajak untuk mengunduh secara massal aplikasi ‘SiBRO’ dari Google Playstore. Acara download massal dan menginstal aplikasi SiBRO ini ditandai dengan pelepasan burung merpati oleh Kapolres, Pj Sekda, Kepala Dishubparbud, Kasatlantas, panita, serta beberapa tamu undangan di atas panggung.

 

Kapolres Pekalongan Kota AKBP Enriko Sugiharto Silalahi, melalui Kasatlantas AKP M Alan Haikel menjelaskan, aplikasi SiBRO itu merupakan inovasi dan terobosan kreatif untuk mempercepat dan mempermudah masyarakat Pekalongan yang akan melakukan proses balik nama Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB). “Masyarakat yang ingin melakukan balik nama kendaraan bermotornya, dapat melakukannya di mana saja, melalui aplikasi SiBRO ini. Dia tidak perlu mengantre di kantor untuk mengurusnya,” katanya.

 

Hal ini akan mempercepat dan mempermudah pelayanan, masyarakat terutama yang tidak punya waktu banyak akan merasa dimudahkan dengan aplikasi ini. Aplikasi SiBRO ini juga mencegah praktik percaloan,” imbuh dia.

 

Pj Sekda Kota Pekalongan Slamet Prihantono mengapresiasi adanya kegiatan sepeda sehat itu, sekaligus sosialisasi aplikasi SiBRO yang merupakan terobosan kreatif Satlantas Polres Pekalongan Kota. “Kami mengapresiasi kegiatan ini, selain kegiatan olahraga, juga menjadi sarana hiburan bagi masyarakat Kota Pekalongan. Inovasi dan Satlantas Polres Pekalongan Kota juga sangat patut diapresiasi, karena bertujuan meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat,” kata dia.

 

Pada kegiatan sepeda sehat ini, Satlantas Polres Pekalongan Kota bekerjasama dengan XL Axiata Pekalongan. Para peserta membeli tiket senilai Rp 20 ribu, dan mendapatkan satu kartu perdana berisi paket data untuk internet supercepat dengan teknologi 4G LTE sebesar 1 GB. Sementara, peserta yang beruntung mendapatkan hadiah utama satu unit sepeda motor Honda Revo dalam sepeda sehat ini adalah Ahmad Aunu Rofiq (47), warga Jalan Jenderal Sudirman 177, Kota Pekalongan.

 

Anggota Komunitas Sepeda ‘Repoeblik MTB’ Kota Pekalongan ini tidak mengira, dirinya akan mendapatkan hadiah sepeda motor. “Nggak mengira bakal dapat hadiah motor. Tadi saya bahkan sudah sempat pulang, tapi ke sini lagi,” tuturnya, usai pengundian hadiah.

 

Rofiq mengungkapkan, dirinya ikut sepeda sehat tersebut bersama sekitar 50 orang sesama anggota Komunitas Repoeblik MTB. Dia juga menyampaikan, rencananya sepeda motor hadiah itu akan ia jual, dan hasilnya akan dipakai bersama-sama untuk kepentingan komunitasnya. “Dari awal kita memang sudah berkomitmen bersama. Setiap ikut sepeda sehat dan dapat hadiah, hadiahnya untuk bareng-bareng. Prinsipnya dari komunitas untuk komunitas,” ungkap dia. (way)

 

(SUMBER : RADAR PEKALONGAN, 19-09-2016)